
Bantar Kuning Cariu Spot Pilot Drone Yang Lagi Viral
Jika berkunjung ke desa Bantar Kuning,kamu akan melihat indahnya pemandangan persawahan warga berlatar bukit dan pegunungan.Selain itu yang membuat kawasan ini menarik adalah bukit lancip yang menjadi background persawahan warga atau kerap di sebut gunung kanaga. Terlebih di tengah-tengah sawah ini terdapat sepetak jalan dan pohon jomblo yang membuatnya semakin eksotis sehingga menarik wisatawan khususnya para pilot drone yang bisa mengabadikan gambar dari udara.
Persawahan Bantar Kuning di Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor sekarang lagi ngehits dan viral di media sosial. Sawah nan hijau di Bantar Kuning ini sangat cantik saat dipotret dari udara. Terlihat 1 pohon di tengah hamparan sawah dan juga jalan berwarna putih kecoklatan melengkung memberikan kombinasi yang sempurna. Lebih indah lagi karena latar belakangnya adalah pegunungan dan salah satunya adalah Gunung Kanaga.Seperti apa si penampakannya,,simak di bawah ini:
Jika berjalan di bawah, tampak suasana yang asri dan berkabut di persawahan tersebut. Bikin betah dan enggan pulang rasanya
Jika dilihat dari bawah, pemandangan persawahan Bantar Kuning ini tak ubahnya seperti sawah biasa. Bedanya, kombinasi jalan yang membelah sawah dan latar belakang pegunungan tampak lebih indah. Aktivitas berjalan kaki atau bersepeda di sini pasti sangat seru dan asyik. Tak cuma itu, foto-foto di sawah ini pun sangat instagramable. Cocok buat kamu yang suka berfoto selfie. https://jsp.co.id/komposisi-fotografi-smartphone/
foto: Sumber Google
Tren wisata ala pilot drone yang sangat alami seperti sawah, padang rumput dan perbukitan
Memang dalam setahun belakangan, wisata alami yang relatif dianggap ‘biasa’ selama ini seperti sawah, padang rumput maupun bukit, kini jadi tren wisata yang digemari traveler. Masih ingat kan persawahan Nanggulan dan juga Ranu Manduro ‘feeling good’ yang sebenarnya adalah tempat biasa. Namun karena sudut pengambilan gambar yang oke jadinya viral deh. Naahhh buat kamu pecinta drone sangat cocok sekali kali menerbang drone di sini.
Menjadi salah satu alternatif wisatawan bagi yang ingin menikmati pemandangan alam
Persawahan Bantar Kuning di Kota Hujan ini menjadi salah satu alternatif bagi wisatawan untuk menikmati pemandangan alam. Persawahan Bantar Kuning memiliki keunikan, yaitu berlatarkan Gunung Kanaga.Bahkan jika menjelajahi tengah-tengah persawahannya ,pemandangan di sekitar kawasan persawahan Bantar Kuning terlihat asri, sejuknya angin semilir semakin memberikan kenyamanan tersendiri. https://jsp.co.id/20-tips-komposisi-fotografi-yang-sering-di-pakai/
Foto: Sumber Google
Dengan mengetahui tempat wisata di Indonesia makan kita sudah belajar memahami identitas bangsa kita sendiri. Indonesia adalah bangsa yang besar serta kaya akan potensi wisatanya,mulai dari wisata sejarah,alam,kuliner,religi,tradisi,budaya,bahari,pendidikan dan masih banyak lagi.Selain dapat mempermudah wisatawan,informasi wista juga dapat bermanfaat sebagai pembah wawasan gunah melatih ketelitian,pengetahuan,dan kecerdasan. Jagalah kebersihan setiap berkunjung ke tempat wisata karena menjaga kebersihan adalah ciri manusia cerdas dan bertanggung jawab,jangan melakukan perbuatan yang bersifat merusak dan menghancurkan karya seni keindahan alam.Sekian dulu semoga bermanfaat,kamu ingin belajar fotografi?? mari bergabung di Jakarta School of Photography dengan menghubungi kontak di bawah ini:
Jakarta School of Photography
- Bantar Kuning Cariu Spot Pilot Drone Yang Lagi Viral
- berapa lama jarak tempuh ke cariu bogor
- gunung kanaga berapa ndpl
- jelajah bogor
- ketinggian gunung kanaga
- pesona bantar kuning cariu
- pesona gunung kanaga bogor
- rute menuju gung kanaga
- spot photography bantar kuning cariu
- spot photography drone gunung kanaga
- traveler indonesia
- wisata bantar kuning cariu
0 responses on "Bantar Kuning Cariu Spot Pilot Drone Yang Lagi Viral"