
Manfaat Sertifikasi Remote Pilot- Drone
Drone merupakan alat canggih yang terdapat kamera di dalamnya. Drone biasa digunakan untuk keperluan videografi seperti merekam video youtube, video profil perusahaan, atau video komersial lainnya. Drone juga dapat digunakan untuk berbagai keperluan lain seperti survei, pemetaan, pertanian, dan keamanan.Â
Untuk mengoperasikan drone secara legal dan profesional, seorang pilot drone harus memiliki sertifikat atau lisensi yang dikeluarkan oleh lembaga yang berwenang. Sertifikat atau lisensi ini menunjukkan bahwa pilot drone telah memenuhi standar kompetensi dan kualifikasi yang ditetapkan.Â
Dalam rangka mewujudkan penerbangan yang aman bertanggung jawab dan bermartabat, Jakarta School of Photography bekerjasama dengan Lembaga Sertifikasi Drone APDI, terus berupaya melahirkan para pilot drone yang kompeten serta tersertifikasi.Â
Sertifikat drone sangatlah penting perannya khususnya bagi penerbang drone. Sertifikat drone ini diberikan kepada seseorang untuk menunjukkan bahwa orang tersebut mampu untuk melakukan pekerjaan atau tugas spesifik dalam mengoperasikan drone. Sertifikat atau lisensi ini memberikan beberapa manfaat bagi pilot drone.
Manfaat Sertifikasi Remote Pilot
1. Diakui oleh negara dan Taat terhadap peraturan yang dibuat
Sertifikat atau lisensi pilot drone menunjukkan bahwa pilot drone telah diakui oleh negara sebagai pelaku usaha penerbangan sipil tanpa awak. Pilot drone juga harus mematuhi peraturan yang dibuat oleh pemerintah terkait pengoperasian drone, seperti Peraturan Menteri Perhubungan No.163 Tahun 2015 tentang Sertifikasi Perangkat dan Sertifikasi Pilot Pesawat Udara Tanpa Awak dan Peraturan Keselataman Penerbangan Sipil Bagian 107 tentang Sistem Pesawat Udara Kecil Tanpa Awak. Dengan demikian, pilot drone dapat mencegah pelanggaran hukum dan sanksi yang dapat merugikan dirinya sendiri maupun pihak lain.Â
2. Meningkatkan Posisi Tawar Pilot Drone
Sertifikat atau lisensi pilot drone juga dapat meningkatkan posisi tawar pilot drone di pasar kerja. Klien akan lebih percaya dan nyaman menggunakan jasa pilot drone yang telah memiliki sertifikat atau lisensi, karena menunjukkan bahwa pilot drone memiliki kemampuan dan kredibilitas yang tinggi. Pilot drone juga dapat menawarkan harga yang lebih kompetitif dan mendapatkan proyek yang lebih banyak dan bervariasi.Â
3. Kemudahan dalam Melakukan Aktivitas dengan drone
Sertifikat atau lisensi pilot drone juga memberikan kemudahan bagi pilot drone dalam melakukan aktivitas dengan drone. Pilot drone dapat mengoperasikan drone di tempat-tempat tertentu yang membutuhkan izin khusus, seperti area perkotaan stasiun kereta api, bandara atau tempat keramaian. Pilot drone juga dapat mengurus perizinan dan administrasi yang diperlukan dengan lebih mudah dan cepat.Â
4. Kemampuan Pilot Drone Lebih BaikÂ
Sertifikat atau lisensi pilot drone juga menunjukkan bahwa pilot drone telah memiliki kemampuan yang lebih baik dalam menerbangkan drone. Untuk mendapatkan sertifikat atau lisensi, pilot drone harus mengikuti program pelatihan dan uji kompetensi yang diselenggarakan oleh lembaga penyelenggara sertifikasi, salah satunya Jakarta School of Photography yang merupakan mitra APDI (Asosiasi Pilot Drone Indonesia). Dalam program ini, pilot drone akan mendapatkan pengarahan dan bimbingan dari pakar maupun profesional tentang teori dan praktik menerbangkan drone dengan baik dan aman.Â
5. Menambah JaringanÂ
Sertifikat atau lisensi pilot drone juga dapat membantu pilot drone menambah jaringan profesionalnya. Pilot drone dapat bergabung dengan komunitas drone, seperti Jakarta School of Photography, yang merupakan wadah bagi para pilot drone baik yang pemula, semi profesional hingga kelas profesional. Dengan bergabung dengan Jakarta School of Photography, pilot drone dapat berbagi pengalaman, informasi, tips atau peluang kerja dengan sesama pilot drone.Â
Itulah manfaat sertifikasi rempot pilot yang perlu diketahui oleh calon maupun praktisi pilot drone. Dengan memiliki sertifikat atau lisensi, pilot drone dapat menjalankan profesinya dengan lebih legal, profesional dan berkualitas. Untuk dapat bergabung dalam komunitas Jakarta School of Photography para pilot drone dapat melakukan pendaftaran pelatihan dengan menghubungi nomor dibawah ini.
Ditulis oleh:
Team Dokumentasi
Jakarta School of Photography
sidopi, training pilot drone, training drone indonesia, pelatihan drone 2023, sertifikasi pilot drone online, biaya sertifikasi pilot drone, remote pilot indonesia, jadwal sertifikasi pilot drone 2023
0 responses on "Manfaat Sertifikasi Remote Pilot - Drone"